-->

Kampung 3D Kini Ada di Patrol Indramayu

Jul 11, 2018
Camat Patrol foto dengan warga 

Sejak pemerintah desa mendapatkan pendanaan dari pemerintah pusat melalui dana desa. Kini setiap desa berlomba-lomba membangun desanya masing-masing, dari membangun jalan, gang, fasilitas umum dan lain-lain. 

Setiap desa kini diwajibkan menggali potensi yang ada di desanya masing-masing melalui BUMdes atau Badan Usaha Milik Desa yang dikelola oleh para pemuda melalui Karang Taruna dan tokoh masyarakat di desanya masing-masing. 



Banyak BUMdes yang menggali potensinya dari sektor pertanian, pariwisata, peternakan, home industri dan lain-lain, termasuk di salah satu desa di Kecamatan Patrol Indramayu yang membuat kampung 3D (Baca : Tridi) layaknya di beberapa daerah seperti Malang, Tangerang dan lain-lain. 


Nama desa yang dibuat kampung 3D ini adalah Dusun Kedokan Wungu RT.001 RQ.005 Desa Limpas kecamatan Patrol, yang baru saja diresmikan oleh Camat Kecamatan Patrol Bapak Teguh. Kampung 3D ini memiliki berbagai spot menarik untuk fotografi seperti di jalan atau di beberapa dinding rumah milik warganya. 

Spot menarik ini digambar oleh para pemuda yang tergabung dalam Karang Taruna Bersatu dan dibantu oleh masyarakat sekitar. Spot menarik ini tentu bisa dimanfaatkan oleh warga dan pengunjung dari berbagai desa dari daerah untuk foto selfie atau wefie dengan berbagai gaya yang menarik untuk diunggah ke media sosialnya. 


Secara tidak langsung kampung 3D ini akan menjadi obyek wisata yang bisa dimanfaatkan untuk kesejateraan warganya dengan menyediakan berbagai fasilitas seperti warung atau tempat makan dan minum serta menjual berbagai pernak-pernik oleh-oleh untuk wisatawan.

Sumber foto : Facebook Pat

0 komentar:

Post a Comment test